Sewa Hiace Takatrans – Layanan transportasi sewa hiace Takatrans menerima hasil sertifikat Clean, Healthy, Safety, Environment (CHSE). Ini merupakan audit yang dilaksanakan oleh Kementerian Pariwisata Ekonomi dan Kreatif (Kemenparekraf) untuk memastikan secara objektif penerapan standar protokol kesehatan pada segi kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan keramahan lingkungan telah dijalankan secara benar dan konsisten sesuai dengan panduan CHSE di sektor pariwisata.
Masyarakat yang ingin melakukan perjalan di saat pandemi Covid-19 kini tak perlu lagi pusing dalam mencari transportasi yang nyaman dan tentunya aman. Pasalnya PT Tangan Kanan Trans (Takatrans) sebagai penyedia layanan sewa hiace sampai saat ini menjamin protokol kesehatan sebagai faktor utama pada layanan mereka.
Seperti yang kita ketahui bahwa pariwisata menjadi salah satu sektor industri yang terkena imbas pandemi Covid-19. Namun, sepertinya sewa hiace Takatrans tidak hanya berdiam saja melainkan bergerak dalam inovasi di era pandemi saat ini. Mendapatkan sertifikat CHSE salah satu upaya Takatrans guna mendapatkan kepercayaan calon customer untuk melakukan perjalanan dengan aman dan juga nyaman.
PT Tangan Kanan Trans yakin bahwa layanan sewa hiace mereka dapat dipercaya dari segi kebersihan, kesehatan, keamanan, serta keramahan lingkungan. Standar operasional prosedur yang sudah dilakukan selama pandemi yaitu selalu menerapkan protokol kesehatan, membuat Takatrans mendapatkan sertifikat CHSE dari Kemenparekraf dengan hasil yang memuaskan.
Pelaksanaan audit, Kamis (19/8), didampingi oleh Direktur PT Tangan Kanan Trans (Takatrans) dan Tim Auditor Sertifikat CHSE Sektor Pariwisata. Berdasarkan hasil penilaian, Takatrans telah lulus dari seluruh indikator-indikator yang ada di dalam checklist CHSE dengan total nilai 99 persen dan mendapat nilai “memuaskan”. Hasil ini disampaikan langsung oleh tim audit Veneranda Raditya Prihambodo, S.Hut (MAL).
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, dalam acara virtual pada Senin (17/5) mengatakan bahwa produktivitas dan kreativitas harus menjadi unsur yang tidak terpisahkan untuk mengatasi masalah kesehatan dan ekonomi. Dia juga menambahkan perkataannya tentang CHSE menjadi penting karena pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif sangat berkaitan erat dengan pemulihan kesehatan serta pengendalian Covid-19.
Audit Sertifikat CHSE dengan hasil memuaskan, akan meningkatkan kepercayaan masyarakat untuk memakai layanan transportasi sewa hiace di Takatrans. “Semoga dengan pencapaian hasil memuaskan dari Sertifikat CHSE ini tidak hanya dapat menjaga namun dapat meningkatkan kepercayaan penumpang terhadap penerapan kebersihan dan kesehatan yang ada di Takatrans, sehingga penumpang selalu merasa aman dan nyaman ketika berada di armada kami,” ujar Angger Setiadi Putra, Direktur Takatrans dalam wawancaranya.
Audit Sertifikat CHSE yang meliputi kebersihan dan kesehatan di seluruh aspek di Takatrans ini, juga difokuskan pada penerapan Protokol Kesehatan Covid-19. Hasil maksimal yang diraih merupakan kerjasama tim serta dukungan seluruh customer Takatrans yang telah memahami akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.
CHSE merupakan singkatan dari Cleanliness (Kebersihan), Health (Kesehatan), Safety (Keamanan), dan Environment (Ramah Lingkungan). Pemerintah membuat CHSE berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan tentang Protokol Kesehatan di Tempat dan Fasilitas Umum dalam Rangka Pencegahan dan Pengendalian Covid-19.
“Takatrans telah memiliki sertifikat CHSE berupa jaminan kepada customer terhadap pelaksanaan kebersihan, kesehatan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan. Kami juga telah memiliki panduan protokol kesehatan yang ketat bagi pengemudi dan armada guna menjamin pengemudi dan armada dalam keadaan steril ketika memberikan layanan,” kata Angger dalam wawancara, Kamis (19/8).
Dia menambahkan, kini semua pengemudi sebagai garda terdepan telah mendapatkan vaksinasi sampai dosis kedua. Prosedur untuk protokol kesehatan bagi pengemudi terhadap penumpang juga selalu diterapkan seperti meminta izin untuk mengecek suhu, hingga menawarkan masker dan hand sanitizer.
Menurutnya, Takatrans yang sudah bersertifikat CHSE ini telah terbukti memiliki panduan protokol kesehatan yang ketat bagi pengemudi, armada, dan karyawannya.
Angger juga menjelaskan bagi masyarakat yang ingin melakukan perjalanan bersama Takatrans, dapat langsung melakukan pemesanan dengan langsung call center 021 – 55712752 ataupun mengunjungi website Takatrans disana terdapat beberapa WhatsApp Customer Service Takatrans.
“Kami menyadari, masyarakat masih membutuhkan layanan transportasi namun masih khawatir terhadap Covid-19 yang mengintai. Oleh sebab itu, kami memastikan layanan Takatrans tetap terjaga kebersihan, kesehatan, keamanan, serta keramahan lingkungannya guna mendapatkan kepercayaan masyarakat untuk melakukan perjalanan di saat pandemi Covid-19,” lanjut Angger.