Sewa Campervan – Camping dengan suasana alam sangat menenangkan adalah salah satu impian para traveller, terlebih bagi bagi para traveller yang memiliki impian melakukan penjelajahan ke berbagai belahan dunia. Campervan atau berpergian dalam caravan pilihan yang cocok untuk berpergian sembari berkemah. Tipe road trip ini biasa dilakukan oleh mereka yang melancong ke Astralia dan New Zealand untuk menjelajahi keindahan alam di kedua negara tersebut dari dekat. Bahkan, ada pula yang menjalani bulan madu dengan menggunakan campervan. Pengalaman liburan unik, seru, dan tentunya menawarkan pengalaman yang baru. Tak heran jika sewa campervan menjadi salah satu tipe traveling impian atau masuk ke dalam bucket list para traveller.
Tapi… Siapa sangka tipe traveling seperti itu hanya bisa dicicipi saat jalan-jalan ke luar negeri? Di Indonesia sendiri sewa campervan juga sudah banyak yang menawarkannya. Namun, memang jasa sewa campervan ini masih belum banyak yang menyediakan, terlebih hanya di kota tertentu. Indonesia sendiri memiliki keindahan alam yang tidak kalah memukau, maka dari itu, banyak wisatawan lokal saat ini berbondong-bondong untuk melakukan road trip dengan campervan. Salah satu jasa layanan transportasi yang menyewakan campervan, yaitu, di Tangerang.
Tidak perlu repot mencari penginapan yang sesuai keinginan, serta tak lagi pusing memikirkan penyewaan mobil atau tak perlu bingung lagi memilih untuk naik angkutan umum di kota destinasi. Liburan menjadi praktis dan seru dengan sewa campervan.
Campervan Takatrans ini dirancang khusus dengan menggabungkan fungsi transportasi dan tempat tinggal. Kehadiran wisata dengan campervan motorhome Takatrans ini dilatarbelakangi sejumlah minat banyak masyarakat Indonesia khususnya yang berada di Jabodetabek, yang sudah suntuk menghadapi pandemi saat ini, terlebih PPKM yang terus diperpanjang. Sewa campervan sangat cocok untuk berlibur dikala pandemi saat ini dikarenakan tidak perlu pergi atau berdekatan dengan orang lain yang tidak kenal, dengan liburan menggunakan campervan tentunya sensasi liburan yang sangat intim bersama orang terdekat mulai dari keluarga, kerabat, atau sahabat.
Unit yang disiapkan untuk beroperasi dari Tangerang tentunya bisa kemanapun dengan tujuan wisata pilihanmu. Bingung memilih atau masih belum tau lokasi wisata yang cocok untuk campervan? Jangan khawatir, konsultasi dengan Takatrans, kami memiliki banyak lokasi wisata di kota manapun. Bahkan, sekitar Jabodetabek-pun banyak lokasi wisata yang cocok untuk campervan, lho! Contohnya kota Bogor yang terkenal mempunyai banyak wisata alam, tentunya tidak jauh dari Ibu Kota.
Fasilitas campervan Takatrans tentu tidak main-main. Dengan harga terjangkau dan kapasitas orang yang bisa sampai 8 orang, campervan Takatrans ini cocok untuk kamu gunakan sebagai #LepasPenatmu dikala pandemi saat ini. Fasilitas yang ditawarkan antara lain: driver/pengemudi bagi yang belum memiliki SIM (Ada beberapa keuntungan sewa campervan dengan driver), konsultasi lokasi wisata gratis, full AC, kursi (bisa dilipat), meja, kasur, bantal, LCD monitor, kitchen set (wastafel, tempat penyimpanan barang, kulkas), genset, rooftop tent (tenda tambahan di atas campervan), dan lainnya.
Bagaimana? Rencanakan petualang liburanmu bersama keluarga, pengalaman baru liburan ini pasti sangat seru terlebih bersama orang tersayang khususnya keluarga!
Kamu tertarik untuk liburan dengan Sewa Campervan/Motorhome ini? Langsung konsultasikan perjalanan wisatamu ke Customer Service kami! Bersama Takatrans, perjalananmu dijamin lebih menyenangkan!